Beranda » .: Artikel Terbaru :. » Alat Permainan Edukatif (APE) – Baskorogroup.com

Alat Permainan Edukatif (APE) – Baskorogroup.com

Diposting pada 2 September 2020 oleh masbaskoro | Dilihat: 2.596 kali | Kategori:

Alat Permainan Edukatif (APE) Produsen Alat Terapi Anak – adalah merupakan alat-alat permainan yang dirancang dan dibuat untuk menjadi sumber belajar anak-anak TK agar mereka mendapatkan pengalaman belajar. Pengalaman ini akan berguna untuk meningkatkan aspek-aspek perkembangan anak TK seperti aspek fisik/motorik, emosi, sosial, bahasa, kognitif , moral dan mengandung nilai pendidikan yang dapat mengembangkan seluruh aspek kemampuan anak, baik yang berasal dari lingkungan sekitar maupun yang sudah dibuat.

Menurut para ahli Mayke Sugianto. T dalam Badru Zaman, dkk (2007: 63) alat permainan edukatif (APE) adalah permainan yang sengaja dirancang secara khusus untuk kepentingan pendidikan. Sementara Badru Zaman (2007: 63) menyatakan bahwa APE untuk anak TK adalah alat permainan yang dirancang untuk tujuan meningkatkan aspek-aspek perkembangan anak TK.

Sedangkan Adams (1975) berpendapat bahwa permainan edukatif adalah semua bentuk permainan yang dirancang untuk pengalaman belajar kepada para pemainnya, termasuk permainan tradisional dan moderen yang diberi muatan pendidikan dan pengajaran Atas dasar pengertian itu, permainan yang dirancang untuk memberi informasi atau menanamkan sikap tertentu, misalnya untuk memupuk semangat kebersamaan dan kegotongroyongan, termasuk dalam kategori permainan edukatif karena permainan itu memberikan pengalaman belajar kognitif dan afektif .

Jenis alat permainan edukatif

1. Alat Permainan Tradisional

Dalam permainan edukatif ini, anak disuguhi bahan mentah yang harus ia upayakan sendiri agar menjadi sesuatu yang berbentuk.

Alat permainan edukatif tradisional ini cenderung memiliki banyak manfaat,  selain sederhana dalam desain, serba guna, aman, tahan lama dan merangsang atau menstimulasi otak anak, permainan edukatif dengan menggunakan alat tradisional ini lebih murah dan tidak menjadikan anak anti sosial, karena pada umumnya permainan dengan alat-alat ini melibatkan dua anak atau lebih (kelompok dalam kegiatan).

Contoh alat permainan edukatif tradisional

A. Puzzle

teka-teki ini untuk dimainkan anak usia 5 tahun. Permainan ini dari triplek yang terdiri dari dua bagian dengan ukuran yang sama. Satu bagian dibuat lukisan sederhana.Tujuan permainan ini adalah agar anak mengenal bentuk, melatih daya pengamatan dan daya konsentrasi anak, serta melatih keterampilan jari-jari anak.

B. Balok
George Cruissenaire menciptakan balok Cruissenaire untuk mengembangkan kemampuan berhitung pada anak, pengenalan bilangan, dan untuk meningkatkan keterampilan anak dalam bernalar.

2. Alat Permainan Elektronik atau Modern

Berbagai model alat permainan ini seperti; video gamecomputernintendo, maupun tamiya merupakan alat permainan edukatif yang sangat menarik.

Anak-anak usia dini sudah banyak yang dapat mengoperasikannya hanya dengan memencet tombol-tombol game, maupun remot kontrol yang melengkapi alat permainan ini.

Namun, selama ini pola permainan modern cenderung seperti pola pendidikan formal anak yang mengharuskan mereka duduk terkurung dalam kamar berjam-jam, sehingga pola permainan itu membahayakan mental anak. Selain membuat anak terbiasa dengan menghargai egonya sendiri, anak-anak terdorong untuk menjadi anti sosial.

Kami juga menawarakan produk berkualitas untuk rumah sakit, sekolah, klinik tumbuh kembang anak, dan kami juga memiliki pengalaman melayani banyak pemesanan alat kesehatan mulai dari personal, klinik swasta, klinik pemerintahan, rumah sakit dan lain sebagainya.

Website : www.baskorogroup.com
Whatsapp : 0821 3471 6688
Email : admin@baskorogroup.com

Bagikan

Alat Permainan Edukatif (APE) – Baskorogroup.com | Produsen Alat Terapi Anak

Anda Mungkin Suka

Alamat Kantor

BASKOROGROUP.COM

Jl. Super No. 101 Ds. Karang Asem,

Kel. Condong Catur,Kec. Depok,

Sleman – Yogyakarta

 

Call/SMS/WA :

Whatsapp : 0821 3471 6688

Telepon : 0274 886595

 

Email Customer Service :

CS 1 : admin@baskorogroup.com

CS 2 : baskorogroup@gmail.com

Tentang Baskorogroup.com

Baskorogroup.com merupakan produsen dan pengadaan alat terapi tumbuh kembang anak, peralatan rehabilitasi medik, mainan softplay edukatif, (sensori integrasi, snoozellen, okupasi terapi, fisioterapi dll).

Maps CV. Baskoro Group

Chat via Whatsapp
Customer Service
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya Customer Service
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja